PELAKSANAAN DESK EVALUASI PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS MENUJU WBK PTA SULTRA OLEH TPN KEMENPAN-RB TAHUN 2020

10 November 2020 Berita 27043
Tim Pembangunan Zona Integritas PTA Sultra mengikuti Desk Evaluasi oleh Tim Penilai Nasional Kemenpan-RB Tahun 2020 Tim Pembangunan Zona Integritas PTA Sultra mengikuti Desk Evaluasi oleh Tim Penilai Nasional Kemenpan-RB Tahun 2020 IT PTA SULTRA

Kendari, Selasa (10/11/2020) Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Tenggara mengikuti Desk Evaluation Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) oleh Tim Penilai Nasional (TPN) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Kemenpan RB) secara Virtual di Aula Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Tenggara. Dalam kegiatan tersebut, Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Tenggara dipimpin oleh Ketua PTA Sultra, Drs. H. A Muzakki, M.H. sebagai presenter materi, didampingi Wakil Ketua PTA Sultra, Dr. Drs. H. Mame Sadafal, M.H. selaku Ketua Tim Pembangunan Zona Integritas, serta seluruh Koordinator dan Anggota 6 Area Perubahan Zona Integritas pada Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Tenggara.

Koordinator Area menjawab pertanyaan TPN Kemenpan-RB dalam sesi tanya jawab Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas pada PTA Sultra

Kegiatan Desk Evaluation tersebut langsung diawali dengan pemaparan materi pembangunan zona integritas pada Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Tenggara oleh Ketua PTA Sultra, Drs. H. A Muzakki, M.H. Dalam pemaparannya beliau menyampaikan capaian, program, inovasi, prestasi, serta keadaan sebelum dan sesudah before after pencanangan zona integritas pada Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Tenggara.

Setelah pemaparan selesai, kemudian acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan TPN Kemenpan RB untuk memperdalam materi mengenai hal-hal yang dilakukan dalam pembangunan zona integritas pada Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Tenggara. Dalam sesi tanya jawab, koordinator area pembangunan Zona Integritas turut aktif menjawab pertanyaan-pertanyaan dari TPN Kemenpan RB.

Pelaksanaan Desk Evaluation berlangsung dengan lancar, baik terhadap pemaparan yang telah disajikan, pertanyaan-pertanyaan, jawaban dari pertanyaan-pertanyaan, serta penjelasan-penjelasan yang disampaikan. Dengan begitu, semoga Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Tenggara layak mendapatkan predikat Wilayah Bebas Korupsi dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Kemenpan RB). (IT PTA SULTRA)

Muhammad Kumar Mubarak, S.Sos., M.M.

Analis Kepegawaian Ahli Pertama

Agenda PTA Kendari

Sen Sel Rab Kam Jum Sab Min
6
7
12
13
14
20
21
22
28
29

Statistik Pengunjung

Hari ini17423
Kemarin25084
Minggu ini112555
Bulan ini619110
Total8100094

Info Pengunjung
  • IP: 3.237.44.242
  • Browser: Unknown
  • Browser Version:
  • Operating System: Unknown

Online
2
Online

29 Maret 2024

Negara Pengunjung

Flag Counter

Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Tinggi Agama Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Jam Pelayanan Senin-Kamis : 08.00-16.30 WITA, Jum'at : 07.30-16.30 WITA. Kami telah mendeklarasikan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani. Jika menemukan suatu pelanggaran, silakan laporkan melalui layanan kontak yang tertera di website ini